Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Reza Rahadian Utamakan Investasi untuk Adik dan Ibunya

Kompas.com - 23/08/2017, 14:03 WIB
Sintia Astarina

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Reza Rahadian (30) merasa perlu memiliki investasi. Namun, investasi tersebut tak hanya untuk dirinya sendiri, tapi juga untuk keluarganya, terutama adik dan Ibunya.

Reza menuturkan saat ini adiknya masih duduk di kelas 2 SMA, sementara ibundanya sudah tidak bekerja. Dengan begitu dialah yang menjadi tulang punggung keluarga.

"Jadi saya mikirin strategi dan saya harus bekerja keras untuk bekerja. Saya harus mikirin gimana caranya kalau suatu saat nanti saya tidak bekerja lagi," ungkap Reza dalam jumpa pers Kampanye Generasi #LebihBaik Sun Life Financial Indonesia di XXI Plaza Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (23/8/2017).

Pemain film Critical Eleven ini mengatakan dia mengutamakan investasi pendidikan untuk adiknya. Dengan investasi pendidikan, Reza ingin memastikan adiknya bisa menyelesaikan kuliah.

"Jadi apa pun yang terjadi dengan saya, ketika saya misalnya tidak bekerja lagi dan tidak bisa back up, ada yang menjamin sampai dia kuliah atau sampai tingkat pendidikan yang dia inginkan," ujar Reza.

"Kalau ibu saya, kesehatan. Ibu saya jangan sampai masuk rumah sakit dan bingung bayarnya gimana," lanjut Reza.

Di sisi lain, pria kelahiran Bogor, 5 Maret 1987 ini juga membocorkan investasi yang dimilikinya.

"Kalau saya investasi macem-macem. Ada jiwa, kesehatan, ada dalam bentuk tabungan jangka panjang. Terus ada investasi yang saya enggak mau share. Hehehe," ujar Reza.

"Properti ada beberapa deh. Dan semua udah dilaporin ke Dirjen Pajak. Udah amnesty juga. Hahaha," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau