JAKARTA, KOMPAS.com - Aktor film laga Iko Uwais mengatakan dia mengubah pola makan demi menjalani gaya hidup sehat.
"Enggak (makan nasi), paling karbohidrat yang berserat kayak ubi, nasi merah dan lain-lain," kata Iko saat ditemui dalam sebuah acara di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (19/9/2017).
Iko menjelaskan ketika dalam produksi (shooting) sebuah film, dia menjalani diet yang ketat, seperti hanya makan ayam bakar dan buncis. Hal itu dilakukan selama sekitar dua bulan. Menurut Iko, diet tersebut tidak membuatnya kurus ataupun kurang gizi.
"Malah selama dua bulan mengkonsumsi makanan seperti itu alhamdulillah dijauhin dari penyakit-penyakit," lanjutnya.
[Baca juga: Duet Iko Uwais dan Yayan Ruhian Bertarung Melawan Alien]
"Sekali-sekali cheating tapi enggak yang (makan) blackforrest segala macam. Paling makan sesuap, dua suap biar ngerasain di lidah aja," ucap bintang film The Raid tersebut.
Selain itu, Iko juga berkonsultasi kepada binaragawan, Ade Rai untuk urusan olahraga.
[Baca juga: Audy Item: Iko Uwais Enggak Romantis]
"Terus terang saja saya banyak konsultasi sama Mas Ade Rai, personal trainer saya di Rai fitness. Kalau masalah olahraga saya setiap hari saya olahraga. Lebih rutinnya sih (olahraga jenis) cardio, gym dan seriusin di situnya. Sebelum tidur saya juga biasain gym untuk melelahkan badan," tutupnya.
[Baca juga: Iko Uwais: Audy Tak Akan Menyakiti Saya]
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.