Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Agnez Mo Bocorkan Tanggal Rilis Album Barunya

Kompas.com - 29/09/2017, 10:19 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Agnes Monica yang sekarang dikenal dengan nama Agnez Mo membocorkan tanggal peluncuran album terbarunya.

Di tengah menjawab pertanyaan tentang peluncuran empat lagu barunya, ia menyelipkan sepenggal informasi soal album.

"Tanggal 10 bulan Oktober, album saya akan keluar juga he he he," ujar Agnez di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Kamis (28/9/2017) malam.

Namun saat ditanya lebih lanjut mengenai rencana peluncuran album baru itu, perempuan berambut pendek ini belum mau berbagi banyak.

"Ha ha ha, itu nanti ada konferensi persnya sendiri ya," ucap pelantun "Matahariku" itu.

Satu hal yang jelas, empat lagu dalam album kelimanya nanti berjudul "Long a I Get Paid", "Damn I Love You", "Wanna Be Loved", dan "Beautiful Mistakes".

Lagu-lagu itu untuk kali pertama ia bawakan secara langsung di hadapan publik, Kamis malam.

[Baca juga: Video Klip Long As I Get Paid Raup 7 Juta Viewers, Agnez Mo Tersanjung ]

Agnez memulai kariernya di dunia hiburan Tanah Air pada usia enam tahun. Sebagai penyanyi cilik, ia sudah menelurkan tiga album, yakni Si Meong (1992), Yess! (1995), dan Bala-bala (1996).

Beranjak remaja, Agnez semakin menunjukkan bakat dan eksistensinya sebagai perempuan solois ternama Indonesia.

[Baca juga: Agnez Mo Luncurkan Empat Lagu Baru Sekaligus]

Dari 2003 hingga 2013, ia sudah melahirkan album And the Story Goes, Whaddup A'..?!, Sacredly Agnezious, dan Agnez Mo.

Satu hal yang paling identik dengan seorang Agnez adalah mimpinya untuk go international. Setelah empat tahun tak menelurkan karya musik baru, akhirnya sebentar lagi Agnez mengeluarkan album lagi.

[Baca juga: Agnez Mo Tanggapi Kontroversi Konsep Video Klip Long As I Get Paid ]

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com