Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

JogjaRockarta Festival Rock yang Aman dan Nyaman

Kompas.com - 01/10/2017, 18:38 WIB
Dian Reinis Kumampung

Penulis

YOGYAKARTA, KOMPAS.com-- Festival rock JogjaRockarta sukses digelar di stadion Kridosono, Kota Baru, Yogyakarta pada 29-30 September 2017.

Penampilan band-band beraliran cadas dari dalam dan luar negeri pun berhasil membuat para penikmat musik terpuaskan.

Di hari pertama penyelenggaraan, penonton tampak rapi berbaris mengantri untuk memasuki venue. Dengan tertib mereka pun memasuki stadion Kridosono. Polisi dan petugas keamanan dikerahkan untuk berjaga selama konser berlangsung.

Hasilnya, konser tersebut berjalan aman dan tertib. Tak ada saling senggol yang berakibat ricuh yang biasa terjadi dalam penyelenggaraan konser musik rock.

[Baca juga: Ganjar Pranowo Saksikan Dream Theater di JogjaRockarta Bareng Keluarga]

 

Selain aman, penyelenggara juga tampak ingin menghadirkan kenyamanan untuk para penonton. Yakni dengan menyediakan toilet portable sebanyak 30 bilik. Toilet ini cukup nyaman untuk keadaan darurat.

WC umum di lokasi Festival Musik Rock JogjaRockarta di Stadion Kridosono, Yogyakarta, Sabtu (30/9/2017). KOMPAS IMAGES/KRISTIANTO PURNOMO
KRISTIANTO PURNOMO WC umum di lokasi Festival Musik Rock JogjaRockarta di Stadion Kridosono, Yogyakarta, Sabtu (30/9/2017). KOMPAS IMAGES/KRISTIANTO PURNOMO
Petugas juga melakukan pembersihan usai toilet digunakan. Tak ada bau tak sedap dalam toilet berwarna-warni itu. Antrian di depan toilet juga tak begitu panjang. Pasalnya toilet ini diletakkan di hampir setiap ujung venue, baik di kelas festival A dan festival B.

Namun menurut petugas, ada fasilitas berbeda yang diberikan penyedia toilet untuk para artis.

"Kalau artis mereka minta lebih besar biliknya. Jadi kayak dua bilik biasa dijadikan satu," ucap petugas toilet, Halim saat berbincang dengan kompas.com, Sabtu (30/10/2017).

Untuk harga sewa 1 bilik toilet, penyedia jasa mematok harga Rp 2 juta. Sehingga jika ditotal, penyelenggara JogjaRockarta harus merogoh kocek sebesar Rp 60 juta untuk menyediakan jasa toilet saja.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau