Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Partner Sejati Seorang Agnez Mo

Kompas.com - 26/10/2017, 18:07 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com -- Bekerja sama atau berpartner dengan seseorang bukanlah hal baru untuk penyanyi Agnez Mo. Menggeluti dunia musik sekaligus bisnis, Agnez sudah punya banyak pengalaman partnership.

Namun perempuan kelahiran 1 Juli 1986 ini mengungkapkan bahwa dibanding semua rekanan kerjanya itu, ia sudah punya satu partner sejati sejak dulu, bahkan sejak masih kecil.

"Sebelum saya menemukan Bastian Purrer (co-founder LYKE) sebagai partner bisnis, saya sendiri sudah menemukan partner sejati saya, which is my own brother," kata Agnez usai peluncuran bisnis barunya di Lucy in the Sky cafe, SCBD, Jakarta Selatan, Kamis (26/10/2017).

Kakak lelakinya, Steve Muljoto, adalah orang yang selalu ada di balik layar karier Agnez. Mendampingi sang pelantun "Coke Bottle" itu mengembangkan kariernya hingga Amerika.

[Baca juga : Agnez Mo Buka Rahasia Penampilannya di Panggung ]

Saudara yang bertindak pula sebagai manajer, teman diskusi, pemberi nasehat, serta pendukung semua langkahnya di ranah musik maupun bisnis.

"Jadi pada akhirnya kami udah terbiasa, saya bagian ininya, kakak saya bagian itunya. Kami delegate," ujar Agnez.

Ia mengaku sang kakak lah yang paling paham akan sifatnya yang sangat memerhatikan detail, seorang perfeksionis.

"On my case, you have to be detail oriented, kalau untuk saya paling enggak. Jadi harus memerhatikan hal-hal kecil," ucap Agnez.

[Baca juga : Agnez Mo: Cara Bagi Waktu antara Bisnis dan Musik? Being a Zombie]

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau