Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nadine Chandrawinata Ajak Masyarakat Peduli Sampah

Kompas.com - 25/02/2018, 16:55 WIB
Kontributor Semarang, Nazar Nurdin,
Kistyarini

Tim Redaksi

SEMARANG, KOMPAS.com - Aktris Nadine Chandrawinata mengajak masyarakat untuk menjaga kebersihan lingkungan.

Hal itu disampaikan Putri Indonesia 2005 itu ketika hadir di acara car free day di Kota Semarang, Minggu (25/2/2018).

"Kita harus menjaga lingkungan agar tetap bersih. Ini diingatkan kembali kesadarannya," kata Nadine.

Ia pun berkeliling kawasan Simpang Lima, Semarang, untuk mengajak warga memungut sampah di sekitarnya. Gerakan itu disebut sebagai patroli sampah.

Nadine mengatakan, gerakan peduli sampah diperlukan untuk menghilangkan stigma Indonesia sebagai negara penghasil sampah terbesar kedua. Seharusnya prestasi Indonesia bukan sebagai penghasil sampah, melainkan di prestasi yang lainnya.

Oleh karenanya, ia bersama Kementerian Linngkungan Hidup dan Kehutanan mengingatkan masyarakat untuk peduli sampah. Caranya, dilakukan dengan mengurangi penggunaan plastik setiap harinya.

"Apa yang kita lakukan untuk mengurangi sampah? Misalnya caranya sederhana, membawa tas sendiri ketika di minimarket, untuk mengurangi plastik," ucapnya.

Upaya lainnya misalnya tidak menggunakan sedotan ketika minum, atau menggunakan plastik di tong sampah. Warga juga diingatkan untuk tidak menggunakan botol plastik.

"Jadi, jika itu yang dilakukan tiap hari, hal sederhana bisa menjadi hal besar," ucapnya.

Direktur Jenderal Pengelolaan Sampah, Limbah dan Bahan Berbahaya Beracun Kementerian LHK Rosa Vivien Ratnawati mengatakan, kampanye peduli sampah dikampanyekan selama tiga bulan hingga 21 April 2018.

Baca juga : Nadine Chandrawinata Belajar Kehidupan dari Laut

Hingga 23 Februari 2018, kampanye peduli sampah telah berlangsung di 20 provinsi dengan pelibatan 1.886.816 orang.

Dari gerakan itu telah terkumpul sampah sebanyak 823.656 Kg. 67 persen atau 556.276 kg dapat diolah, sisanya dibuang ke tempat pembuangan akhir.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau