Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ruben Onsu Jelaskan Penyebab Wajahnya Dipenuhi Jerawat

Kompas.com - 26/03/2018, 20:07 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Presenter Ruben Onsu menjelaskan penyebab wajahnya dipenuhi jerawat. Sebagai informasi, usai jatuh sakit beberapa waktu lalu, Ruben tampak kurus dan wajahnya tak lagi mulus seperti sebelumnya.

"Orang-orang juga bilang, itu ada yang enggak wajar di mukanya Ruben, bruntusan. Jadi ini saya jelaskan," ujar Ruben dalam wawancara di Studio TransTV, Mampang, Jakarta Selatan, Senin (26/3/2018).

Ruben mengatakan bahwa setelah jatuh sakit karena kekurangan protein, dokter menyarakan padanya untuk rutin meminum susu berprotein tinggi. Namun, syaratnya ia harus mengimbanginya dengan olahraga.

Baca juga : Sarwendah Tan Dapat Izin dari Ruben Onsu untuk Main Film Horor

"Kayak orang-orang yang mau bikin otot minum susu itu. Nah, tapi saya kapan olahraganya? Tidur aja berantem, dalam arti gue acara aja baru selesai jam dua atau tiga pagi. Terus tidur jam empat atau enam pagi. Thalia bangun tidur jam tujuh, manggil-manggil ayah... ayah..., terus saya melek lagi," kata Ruben.

"Makanya gimana mau olahraga gitu, itu aja udah berantem sama waktu. Jadi ya gini, berjerawat," sambungnya.

Lalu, tentang berat badannya yang sampai sekarang jadi bahan komentar warganet, Ruben menegaskan bobot tubuhnya sudah mulai normal lagi. Bahkan, bisa dibilang hampir melebihi yang semula.

"Itu netizen ngomong, 'Ruben kurusan, Ruben ini'. Aduh... jelas-jelas gue kemarin itu sakit karena kekurangan protein, kaya tabung kosong diisi lagi. Gue sekarang udah 62 kilogram, udah mulai kembali engap-engap lagi," ujar Ruben.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com