Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Promotor Konser Paramore: Kami Pastikan Hayley Williams Sehat

Kompas.com - 25/08/2018, 08:42 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com -- Tim promotor konser Paramore di Jakarta, MCM Live, Sonic Live Asia, dan POP, sudah memastikan bahwa kondisi vokalis band tersebut, Hayley Williams dalam keadaan sehat.

Setelah tertunda enam bulan, Paramore akhirnya akan menyapa penggemar mereka di ICE BSD City, Tangerang, pada Sabtu (25/8/2018), dalam rangka "After Laughter Summer Tour".

"Untuk yang sekarang ini kami cukup intens sih untuk kontak sama artisnya, supaya kami bisa meminimalisir kejadian kayak kemarin. Terutama untuk kesehatan kami juga udah pastiin," kata Operation Director POP, Adis Nugroho dalam konferensi pers di ICE BSD City, Jumat (24/8/2018).

"Sebelum mereka mulai Five Tour ini, kesehatan Hayley juga dipastiin sehat. Jangan sampai Hayley sampai sini sakit lagi kan," tambahnya.

Baca juga: Promotor Minta Rekam Medis Personel Paramore Jelang Konser

Perwakilan promotor MCM Live, Oktoberi Surbakti, menimpali pihaknya juga sudah menyediakan tim medis. Baik itu untuk para anggota Paramore, maupun untuk penonton.

Ia mengatakan, tim medis yang siap siaga sudah menjadi bagian dari persiapan mereka setiap kali mengadakan konser.

"Jadi tidak hanya karena si Hailey sakit akhirnya kami siapin tim medis, kemarin pun kami udah siapin tim medis yang memang dedicated buat Paramore dan tim medis yang dedicated buat penonton. Jadi kami sudah well prepare kami ngejagain banget artisnya dan penontonya. KotaK juga sebagai opening act," kata Oktoberi.

Baca juga: Promotor Sebut Indonesia Beruntung karena Paramore Bersedia Jadwal Ulang Konsernya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com