NEW YORK, KOMPAS.com -- Pada akhir minggu yang kurang bergairah di box office AS, film Ralph Breaks the Internet: Wreck It Ralph 2 menjadi nomor satu untuk tiga minggu berturut-turut.
Sementara itu, film superhero DC Comics Aquaman sukses besar di bioskop-bioskop di China.
Film produksi Disney Ralph Breaks the Internet kembali memimpin penjualan tiket domestik AS dengan penghasilan kira-kira 16,1 juta dollar AS.
Sekuel animasi itu telah mengantongi lebih dari 140 juta dollar AS dalam tiga minggu.
Baca juga: Ralph Breaks the Internet yang Menguji Persahabatan
Sementara itu, The Grinch, mengikuti di posisi kedua dengan penghasilan 15,2 juta dollar AS pada akhir minggu kelimanya.
Namun, pendatang baru terbesar pada akhir minggu ada di China, di mana film produksi Warner Bros Aquaman dirilis dengan penghasilan 93,6 juta dollar AS.
Baca juga: Aquaman Segera Rilis Trailer Pertama dalam Hitungan Hari
Itu menandai rekor baru bagi film DC Comics di China dan film superhero keempat terbesar sepanjang catatan.
Aquaman baru akan dirilis di AS pada 21 Desember 2018.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.