Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Minho SHINee Hadiahkan Lagu Maroon 5 untuk Para Penggemarnya

Kompas.com - 17/02/2019, 17:45 WIB
Ati Kamil

Penulis

SEOUL, KOMPAS.com -- Choi Minho (27), member dari boyband K-pop SHINee, telah menyelesaikan rangkaian konser solo pertamanya di Korea Selatan pada Sabtu (16/2/2019) waktu setempat.

Sebuah lagu Maroon 5 ia bawakan untuk para penggemarnya dalam konser-konsernya yang berjudul Best CHOI's MINHO itu.

Baca juga: Minho SHINee Akan Jalani Tur Empat Negara Asia

Pada Sabtu (16/2/2019) waktu setempat, Minho tampil di Seoul Jongno Sangmyung Art Center pada dua jadwal, mulai pukul 14.00 dan pukul 19.00.

Ia memulai konser-konser tersebut dengan berbincang dengan para penggemarnya dan membuat games untuk mereka serta menyajikan berbagai lagu.

Baca juga: Minho SHINee Masuk Daftar Pria Terseksi Versi Vogue

Ia memilih lagu Maroon 5 "Sunday Morning" sebagai lagu yang ia ingin berikan kepada para peggemarnya.

Ia juga menggulirkan medley, termasuk lagu "Studying You" (dari Soran) dan "Every Day, Every Moment" (dari Paul Kim).
 
Ia menampilkan pula sejumlah lagu SHINee, antara lain "Sherlock", "Lucifer", dan "Everybody".

Baca juga: Minho dan Key SHINee Jalani Wajib Militer pada Musim Semi 2019

Minho akan menuju Tokyo, Jepang, untuk tampil pada 23 dan 24 Februari 2019.

Setelah itu, ia akan ke Bangkok untuk mangggung pada 2 Maret 2019 dan Taipei (Taiwan) pada 3 Maret 2019 untuk tur jumpa penggemarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com