Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini yang Akan Dilakukan Juri Asia's Got Talent jika Raih Hadiah Rp 1,5 Miliar

Kompas.com - 08/04/2019, 11:42 WIB
Andika Aditia,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

SINGAPURA, KOMPAS.com - Asia's Got Talent musim ketiga telah memasuki babak grand final dan sedang menanti juaranya. Ajang pencarian bakat ini akan memberikan hadiah sebesar 100.000 dolar Amerika atau setara Rp 1,5 miliar bagi kontestan yang keluar sebagai pemenang.

Dalam sesi wawancara usai pertunjukkan babak grand final Asia's Got Talent 2019 di Marina Bay Sands, Singapura, Kamis (4/4/2019), para juri, yakni David Foster, Anggun C Sasmi, dan Jay Park, tak membayangkan andai mereka yang mendapatkan hadiah sebesar itu.

David Foster menganggap hadiah tersebut akan membuatnya bisa melakukan banyak hal dan memenuhi semua kebutuhan hidupnya.

"Pertama, saya akan gunakan untuk membayar kebutuhan hidup saya jika saya mendapatkannya," ucap Foster.

Baca juga: 6 Hal Menarik yang Ada di Grand Final Asias Got Talent

Sedangkan Anggun akan memanfaatkan hadiah tersebut untuk melakukan apa yang belum pernah ia lakukan sebelumnya sebagai seorang penyanyi.

"Dengan peluang ini, salah satu peluang yang terbesar ini, saya akan menunjukkan pada dunia, saya akan menyentuh banyak orang dan melalukan yang terbaik dengan penampilan saya," ucap Anggun.

Hal senada diungkapkan oleh Jay Park yang merupakan seorang rapper. Jay berandai bakal memanfaatkan hadiah Asia's Got Talent untuk mengembangkan kariernya di dunia musik.

"Saya akan menjaga karier dan membuatnya semakin baik, membuat kemampuan saya semakin berkembang dan semacamnya," kata Jay.

Baca juga: 3 Finalis Asias Got Talent 2019 Favorit Dewan Juri

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau