Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sting Mandek Berkarya

Kompas.com - 28/10/2014, 14:43 WIB
JAKARTA, KOMPAS.com - Gordon Matthew Thomas Sumner, atau lebih dikenal dengan nama Sting, mengawali karier musik sebagai vokalis dalam band The Police yang bergenre new-wave pada tahun 1977.

Dari band itu lahir beberapa karya yang berhasil menyodok tangga lagu internasional ataupun abadi diputar hingga kini, seperti lagu ”Every Breath You Take”.

Tahun 1985, Sting mengawali karier solo dan juga sukses mandiri dari grup musiknya melalui karya-karya seperti ”Fragile” atau ”Englishman in New York” dan karya kolaborasi ”All for Love” bersama Bryan Adams dan Rod Stewart.

Album terakhir Sting adalah Sacred Love yang dirilis pada tahun 2003. Setelah itu ia tetap aktif tampil di atas panggung dan baru kembali berkarya pada tahun 2011 untuk pertunjukan teater.

Apa yang terjadi selama delapan tahun?

Dalam sebuah wawancara di acara televisi ”Inside the Actors Studio”, Sting mengakui, ia tidak menulis lagu baru selama delapan tahun karena lelah harus menyajikan kehidupan pribadinya kepada publik.

Menurut Sting, karier musik dari menggabungkan ritme dengan melodi secara tidak sadar menggabungkan pengalaman serta sejarah hidup untuk menjadi sebuah karya untuk dinikmati publik.

”Saya berkesimpulan bahwa saya terlampau banyak mempertontonkan kehidupan pribadi saya sampai akhirnya lelah sendiri. Saya rasa selama delapan tahun saya tidak sekalipun menulis lagu baru. Saya ikut tur, merekam lagu, tetapi musik orang lain, album musim dingin juga saya buat tetapi tidak bisa mencerminkan karya orisinal saya,” kata Sting.

Semoga Sting segera bisa kembali berkarya dan menyapa para penggemarnya kembali. (WENN/Didit Putra Erlangga Rahardjo)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com