Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Dengan 'Sebuah Kisah Klasik', Sheila on 7 Tutup The 90's Festival 2018

Band asal Yogyakarta yang berdiri sejak tahun 1996 ini merasa senang ribuan penonton memadati area konser tempat mereka tampil.

"Terima kasih kalian sudah milih datang ke Gambir Expo untuk senang-senang. Yang baru bisa datang sama temannya juga enggak apa-apa. Pasti semoga malam hari ini kalian semua happy, bisa ngerasa kalian dateng ke sini buat nyanyi bareng Sheila on 7," ucap Duta dengan antusias dari panggung.

Duta dan kawan-kawan membuka penampilan dengan lagu "Bila Kau Tak Di Sampingku", "Jadikan Aku Pacarmu", "Sahabat Sejati", dan "Kita".

Sepanjang penampilannya di The 90's Festival, Sheila on 7 membawakan 17 lagu, penampilan mereka di akhiri dengan lagu 'Dan', 'Tentang Hidup', 'Betapa', dan 'Sebuah Kisah Klasik'.

"Semoga malam ini bisa jadi kisah klasik. Terima kasih semua, Sheila gank (nama para penggemar Sheila on 7) semoga kita cepat ketemu lagi," ucap Duta mengakhiri penampilan.

https://entertainment.kompas.com/read/2018/11/11/102732410/dengan-sebuah-kisah-klasik-sheila-on-7-tutup-the-90s-festival-2018

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke