Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengintip Pameran "Star Wars and the Power of Costume Exhibition"

Kompas.com - 24/11/2015, 20:21 WIB

Selain Ratu Amidala, Princess Leia juga merupakan karakter perempuan dalam film ini yang begitu legendaris. Keberaniannya digambarkan bukan hanya dengan keikutsertaannya dalam pemberontakan, di mana ia berpakaian begitu tertutup dan sederhana.

Tetapi justru ketika ia sedang dipaksa mengenakan bikini saat disekap oleh monster jahat, Jabba the Hutt. Dengan daya tariknya dalam kostum terbuka itu, justru ia berhasil menjebak dan mengalahkan penawannya.

Tapi bagaimana perang bintang pecah tanpa adanya kekuatan militer? Di sinilah sejarawan militer dan desainer John Mollo berkolaborasi. Kaya akan simbol, kostum-kostum militer dalam film ini mengambil inspirasi dari angkatan udara AS, tentara Jerman dan pilot perang Jepang.

Stormtrooper, prajurit kegelapan, tidak diragukan lagi menjadi tokoh anonim yang paling dikenal. Memang dalam seri film Star Wars, penampilan tokoh antagonis tidak kalah kerennya dengan para pahlawan. Pakaian-pakaiannya sengaja dibuat dengan kesan totalitarian bahkan fasis. Begitulah deskripsi yang diberikan.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Baca tentang


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau