Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

D23 Expo Belum Dimulai, Para Fans Rela Kena Terik dan Angin

Kompas.com - 14/07/2017, 15:26 WIB
Kistyarini

Penulis

Selain itu ada acara Celebration of an Animated Classic: Lion King. Sementara dari The Walt Disney Studio akan menampilkan cuplikan-cuplikan film yang belum pernah ditonton sebelumnya atau video di balik shooting sebuah film kondang misalnya.

Pada Jumat (14/7/2017) pagi akan digelar D23 Legends Awards Ceremony. The Disney Legends Awards merupakan sebuah penghargaan tertinggi yang diberikan The Walt Disney Company kepada sosok-sosok yang telah berjasa bagi perusahaan itu.

Tahun ini sejumlah tokoh sudah dipilih untuk mendapatkan penghargaan tersebut. Mereka antara lain Carrie Fisher yang berperan sebagai Princess Leia dalam film Star Wars serta sejawatnya dalam film itu, Mark Hammill (Luke Skywalker).

Kreator banyak tokoh Marvel, Stan Lee, juga akan mendapatkan penghargaan. Sosok lain yang akan mendapat penghargaan adalah Oprah Winfrey.

Selain itu ada sutradara Garry Marshall. Dengan film Disney, Marshall melambungkan nama Julia Roberts karena film Pretty Woman, juga Anne Hathaway melalui film Princess Diary.

Para legenda itu akan mendapatkan trofi berupa patung terbuat dari tembaga. Trofi setinggi kira-kira 60 sentimeter itu melambangkan imajinasi, kreativitas, dan keajaiban yang mereka berikan kepada Disney.

Pada hari terakhir, Minggu (16/7/2017), akan ditampilkan A Whole New World of Alan Menken. Pemenang delapan Piala Oscar itu sudah menciptakan banyak lagu untuk film-film animasi keluaran Disney, contohnya Beauty and the Beast, The Little Mermaid, Aladdin, Pocahontas, Enchanted, dan Tangled.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Baca tentang


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau