Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ernest Prakasa Bikin "Susah Sinyal Stand Up Comedy Tour" di 10 Kota

Kompas.com - 02/11/2017, 19:25 WIB
Ira Gita Natalia Sembiring

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Komedian Ernest Prakasa punya strategi jitu untuk mempromosikan film Susah Sinyal yang disutradarainya.

Pria yang dikenal sebagai jebolan ajang pencarian komika di televisi itu mempersembahkan "Susah Sinyal Stand Up Comedy Tour" untuk menarik perhatian peyuka film Indonesia.

Hal itu ia katakan dalam jumpa pers "Susah Sinyal Stand Up Comedy Tour" di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (2/11/2017).

"Ini adalah hasil brainstorming kami dari tim Susah Sinyal, tim promonya starvision, kami coba cari sesuatu yang baru untuk menyemarakkan promo film, jadi sekarang kan sudah banyak cara promosi yang kreatif, akhirnya kami punya ide untuk tour stand up comedy," kata Ernest.

Baca juga : Jadi Co Produser Ernest Prakarsa Belajar Menahan Diri

Ernest memboyong para pemain "Susah Sinyal" dalam kegiatan promosi di 10 kota tujuan, yakni Jakarta, Karawang, Cirebon, Bogor, Yogyakarta, Solo, Semarang, Tangerang, Bekasi, dan Bandung dengan menggunakan bus.

"Karena pemain di Susah Sinyal ini banyak stand up comedian. Walaupun enggak terkenal, tapi lucu sebenarnya," ujar sutradara film Cek Toko Sebelah itu.

"Jadi kami akan tur 10 kota, ini adalah hari pertama. Saya akan menjadi host di acara itu dan nanti kami akan berkeliling dengan bus," lanjut Ernest.

Komika yang terlibat dalam tur ini adalah Ge Pamungkas, Arie Kriting, Muhadkly Acho, Abdur Arsyad, Aci Resti, Yusril Fahriza, Ardit Erwandha, Denny Gitong, Bene Dion, Ananta Rizky, Soleh Solihun, dan Arif Brata. Mereka akan mengemas lawakan dengan materi utama yang mengandung unsur "susah sinyal" saat open mic di hadapan audiensi.

Baca juga : Alasan Ernest Prakarsa Pilih Young Lex untuk Film The Underdogs

"Pembedaan utamanya ini adalah stand up comedy tour yang belum pernah dilakukan, temanya tentang susah sinyal, kayak komunikasi, kecanduan gadget, tentang liburan dan sebagainya. Semua unsur unsur yang ada di dalam film ini coba kami bawakan menjadi materi stand up comedy," ucap Ernest.

Film yang dibintangi oleh Adinia Wirasti itu akan hadir di bioskop seluruh Indonesia pada 21 Desember 2017 mendatang.

Baca juga : Leher Isyana Sarasvati Memerah Gara-gara Yovie Widianto

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com