JAKARTA, KOMPAS.com -- Di tengah kabar ia mengundurkan diri dari industri musik, penyanyi Tompi menegaskan bahwa Trio Lestari, yang ia bentuk bersama Glenn Fredly dan Sandhy Sondoro, tak akan terganti.
Hal itu ia katakan ketika ditemui pada jumpa pers Festival Relawan Nasional 2017 di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Selasa (28/11/2017).
"Enggak lah, Trio Lestari itu enggak akan digantikan sama siapa pun. Namanya juga lestari ya. Udah, gitu aja. Saya tetap akan perform, Trio Lestari tetap akan perform," ucap Tompi.
Baca juga: Ikut Festival Relawan Nasional 2017, Tompi Pamerkan Karya Fotonya
Namun, dokter bedah plastik ini menyebut bahwa selama ini Trio Lestari kesulitan mengatur jadwal ketiga personelnya yang memiliki kesibukan masing-masing.
"Cuma kan kami juga selama ini perform-nya enggak setiap minggu, karena Trio Lestari jadwalnya susah sekali," tutur pelantun "Salahkah" ini.
"Saya bisa, dua orang itu (Glenn dan Sandhy) enggak bisa. Giliran Glenn bisa, saya enggak bisa. Jadi, waktu yang bener-bener klop itu susah, nah biasanya sebulan sekali kami manggung-nya. Kalau sebulan sekali, masih oke," sambungnya.
Baca juga: Tompi: Tahun Depan Saya Sudah Enggak Nyanyi Lagi
Sebelumnya, Tompi memberi klarifikasi bahwa ia tidak mengundurkan diri dari dunia yang membersarkan namanya itu.
"Ini saya lurusin sedikit ya, saya bukannya mengundurkan diri dari musik. Saya bilang, 2018 saya akan mulai ngurangin, sih," ujarnya.
Tompi menjelaskan bahwa tahun depan ia memang akan sibuk dengan kegiatan di luar musik, tetapi bukan berarti ia akan berhenti bermusik.
"Pada 2018 saya harus ngurangin (bermusik), karena banyak kegiatan lain yang harus saya majuin dan lebih penting buat saya. Tapi, bukan berarti stop bermusik," ucap pelantun "Sedari Dulu" ini, yang juga menekuni fotografi.
"Saya stop bermusik sama sekali itu enggak mungkin, enggak main musik sama sekali itu enggak mungkin," tambahnya.
Baca juga: Album Terbaru Trio Lestari Bakal Jadi Karya Terakhir Tompi
Lulusan Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia ini masih menggarap beberapa proyek musik yang harus ia selesaikan hingga tahun depan, salah satunya album Trio Lestari.
"Masih ada beberapa proyek yang mau saya garap di 2018, salah satunya saya mau buat album anak yang melibatkan Ayesha (anak Tompi), kemudian juga pengin ngelarin album Trio Lestari 2018," ujar bapak tiga anak ini.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.