Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tantri dan Chua Kotak, Anak Band yang Luluran Sebelum Manggung

Kompas.com - 13/02/2018, 20:29 WIB
Dian Reinis Kumampung,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com-- Tantri Syalindri Ichlasari (28) atau lebih dikenal sebagai Tantri “Kotak” dan Swasti Sabdastantri (29) atau Chua “Kotak” tampak selalu garang saat tampil bersama Kotak. Terlebih dengan suara dan genre musik rock yang selalu melekat pada diri mereka.

Meski demikian, layaknya wanita pada umumnya, Tantri dan Chua sangat peduli dengan kesehatan kulitnya.

Tantri mengatakan, bahwa ia dan Chua selalu menyempatkan diri untuk merawat kulit tubuhnya disela-sela kesibukannya sebagai vokalis band.

“Sebenarnya sama. Mungkin pas lagi di luar kota, itu kan manggungnya malam, nah dari pagi sampai sore itu, kita me time misal sama Chua bisa maskeran sama luluran,” kata Tantri saat ditemui di kawasan Kertanegara, Jakarta Selatan, Selasa (13/2/2018).

“Kita punya me time sendiri-sendiri di jam-jam itu. Jadi memanfaatkan waktu sebaik mungkin,” imbuh Tantri.

[Baca juga : Tantri KotaK Tak Pernah Merasa sebagai Lady Rocker ]

Tantri sadar bahwa semakin bertambahnya umur, kulit semakin membutuhkan perhatian lebih.

“Apalagi kan sekarang sudah makin dewasa, ha ha ha, jadi sebisa mungkin kita lebih concern lagi. Karena sebenarnya, merawat kulit itu kan jauh lebih baik dari kita masih muda,” ujarnya.

“Semakin ke sini bagaimana caranya kita terlihat muda dan sehat, yah urusan itu jadi lebih concern,” lanjut Tantri.

[Baca juga : Kotak Cari Cara agar Diterima Anak Zaman Now]

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com