JAKARTA, KOMPAS.com - Artis musik Maia Estianty mengunggah sebuah foto melalui fitur Instagram Story miliknya. Foto tersebut menampilkan jari tengah Maia yang berhiaskan sebuah cincin berlian.
Cincin itu memiliki mata berlian yang cukup besar. Selain satu berlian yang mencolok, beberapa berlian kecil lainnya juga menghiasi cincin itu.
Maia mengungkapkan rasa bahagianya menerima cincin ini.
"Shine bright. Thank you love love love," tulis Maia dalam gambar yang ia lengkapi dengan emoji hati sebagai hiasan.
Baca juga : Pelukan Maia Estianty untuk Kevin
Sayangnya Maia tak mengungkap dari siapa cincin ini berasal.
Sebelumnya beredar kabar bahwa Maia menjalin hubungan spesial dengan seorang pengusaha bernama Irwan Mussry. Namun, Maia tak pernah mau berbagi cerita kepada publik.
Dalam beberapa kali kesempatan, Maia mengisyaratkan bahwa dirinya tak lagi sendiri.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.