Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bangun Rumah, Nikita Mirzani Sudah Habiskan Hampir Rp 10 Miliar

Kompas.com - 25/05/2018, 13:21 WIB
Dian Reinis Kumampung,
Ati Kamil

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com -- Pembawa acara yang juga artis peran Nikita Mirzani (32) mengatakan sedang  membangun sebuah rumah pribadi miliknya.

Biaya yang sudah dihabiskannya, kata Nikita pula, hampir Rp 10 miliar.

Rumah berlantai tiga tersebut dibangun di Petukangan, Jakarta Selatan.

Nikita Mirzani mengadakan acara selamatan di rumah yang belum selesai itu pada Kamis (24/5/2018).

Ibu dua anak ini mengucapkan doa lalu memotong tumpeng nasi kuning.

"Bismillahirrahmanirrahim, semoga rumahnya membawa berkah, rezekinya banyak. Amin," tuturnya lantas memotong puncak tumpeng.

Baca juga: Nikita Mirzani Mau Sombong, Rumah Mewahnya Ada Lift, Salon, Ruang Karaoke

Mengenai biaya pembangunan rumahnya, Nikita Mirzani mengaku telah menghabiskan kurang lebih Rp 10 miliar.

"Ya, segitu lah kurang lebih. Segitulah, hampir, sedikit lagi Rp 10 M," ujarnya malu-malu.

Baca juga: Operasi Miss V, Nikita Mirzani Keluarkan Uang hingga Ratusan Juta

Rumah dengan luas 500 m² itu dirancang dengan fasilitas lengkap bagai hotel.

Menurut Nikita, di rumahnya tersebut akan ada salon pribadi, gym, karaoke, dan kolam renang.

"Kamar anak-anak akan semua di atas, semua kamar di atas. Kamar tamu di bawah, Terus kolam renang dibikin di lantai dua. Jadi, lantai bawah itu parkiran motor, mobil, salon, karoke, gym, di bawah semua," tuturnya.

Baca juga: Nikita Mirzani: Bisa Dicek Gaji Gue Berapa, Direktur Aja Kalah

Bagi Nikita Mirzani, itu boleh dibilang sebagai rumah impiannya, yang akhirnya bisa terwujud.

"Ya, bisa dibilang gitu sih," ucapnya lalu tertawa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau