Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dat $tick, Karya Rich Brian yang Memancing Pujian dan Kontroversi

Kompas.com - 19/10/2018, 09:38 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

Selain itu, jika memiliki kesempatan untuk mengulang "Dat $tick"," Brian tak akan menggunakan kata "nigga" karena tak pernah bermaksud menyinggung siapa pun.

"Itu benar-benar keputusan yang cukup sulit ketika saya memasukkan kata-N ke dalam lagu saya. Saya seperti, "Haruskah saya melakukan ini?" Ini adalah hal yang sensitif dan banyak orang mungkin akan tersinggung," kata Brian kepada The Fader.

"Tapi kemudian, saya mulai membangun keberanian untuk melakukannya, saya seperti: 'Persetan. Ayo lakukan' dan waktu itu saya ingin menggunakannya di setiap lagu. Tapi setelah lagu itu dirilis, saya merasa itu sudah cukup. Saya tidak bermaksud menyinggung perasaan banyak orang. Saya tak mau memakai kata itu lagi dalam lagu-lagu selanjutnya," imbuhnya.

Baca juga: Foto Rich Brian Terpajang pada Halaman Depan LA Times

Ada juga pujian

Di balik kritikan dan kontroversi "Dat $tick", banyak rapper yang melayangkan pujian kepada Brian. Contohnya, Rapper 21 Savage dan Ghostface Killah bereaksi positif terhadap "Dat $tick".

"Ini berbeda. Ini tak sama dengan yang sering kalian lihat. Dia hanya dia," kata Ghostface Killah dalam sebuah video reaksi terhadap "Dat $tick".

Selain Rapper 21 Savage dan Ghostface Killah, sejumlah rapper lain juga mengekspresikan pikiran mereka terhadap karya Brian. Di antaranya Cam'ron, Desiigner, Tory Lanez, GoldLink, Zombies Flatbush, dan banyak lagi.

Sebagian besar dari mereka cukup terhibur olehnya "Dat $tick".

"Orang-orang akan menganggapnya sebagai lelucon pada awalnya, tetapi saya sarankan dia untuk terus konsisten dengan gayanya," kata Madeintyo.

"Saya melihat sisi komedi dari apa yang dia lakukan," kata Cam'ron.

Baca juga: Menetap di AS, Rich Brian Rutin Dapat Wejangan dari Orangtuanya

Berjudul Dat Stick remix, Brian Imanuel terlibat dalam satu proyek dengan musisi sekaliber GFK (Ghostface Killah) dan rapper asal Miami, Amerika Serikat, Pouya.

Mengetahui reaksi para rapper itu, Brian mengaku tak menyangka.

"Ya. Saya terkejut dengan betapa ramah dan positifnya mereka. Saya suka Zombies Flatbush. Ada rapper legendaris, Cam'ron dan Ghostface," kata Brian kepada The Fader.

Saat itu video reaksi tersebut diunggah, Brian mengatakan bahwa ia sedang berada di Jakarta dan tak tahu kapan label rekamannya 88rising merekam video itu.

"Saya tidak tahu banyak tentang apa yang sedang terjadi. Saya pikir itu diambil di South By Southwest. Sean mengumpulkan semua rapper untuk menonton video “Dat $tick”, kemudian saya melihat Ghostface bereaksi," ucap Brian.

Baca juga: Rich Brian Tonton Konser dan Berfoto Bareng BTS di Los Angeles

Halaman Berikutnya
Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau