Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bayu Skak Belum Percaya Diri Garap Yowis Ben 2 Sendirian

Kompas.com - 06/03/2019, 20:43 WIB
Tri Susanto Setiawan,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - YouTubers Bayu Skak kembali berduet dengan Fajar Nugros sebagai sutradara dalam penggarapan film Yowis Ben 2.

Bayu mengaku belum percaya diri menggarap film produksi Starvision Plus tersebut sendirian.

"Aku kan belum punya pengalaman. Walau alu pernah sekolah film, tapi untuk yang lapangan kayaknya masih butuh Mas Fajar," ujar Bayu dalam wawancara di XXI Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (6/3/2016).

Bayu mengaku belum merasa cakap dalam mengarahkan para pemain. Bayu masih butuh bimbingan Fajar meskipun dirinya yang menulis skenario film tersebut.

Baca juga: Film Yowis Ben 2 Bakal Lebih Drama

Jika nanti film kedua menuai kesuksesan seperti film perdananya, kata Bayu, bukan tidak mungkin akan ada sekuel lanjutannya. Namun, Bayu lagi-lagi masih merasa belum percaya diri untuk menggarap film ketiganya sendiri.

"Kayaknya aku minta temani sama Mas Fajar lagi deh," kata Bayu lalu tersenyum.

Yowis Ben 2 menceritakan tentang kisah lanjutan para personel Yowis Ben, yakni Bayu Skak sebagai Bayu, Joshua Suherman sebagai Doni, Tutus Thomsons sebagai Yayan, dan Brandon salim sebagai Nando yang berjuang terjun di industri musik.

Film ini dijadwalkan akan tayang di bioskop Tanah Air pada 14 Maret 2019.

Baca juga: Yowis Ben 2, Film Drama Komedi Lintas Budaya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com