JAKARTA, KOMPAS.com - Kabar gembira bagi penikmat musik Tanah Air, Synchronize Festival akan hadir lagi tahun ini. Festival musik ini bakal berlangsung selama tiga hari pada akhir 2019 mendatang.
"Synchronize Festival 4, 5, 6 Oktober 2019 - Gambir Expo Kemayoran, Jakarta," demikian bunyi keterangan tertulis dari penyelenggara festival musik tersebut yang diterima Kompas.com, Jumat (22/3/2019).
Namun, belum banyak informasi yang dibagikan selain lokasi dan waktu acara. Para line-up atau penampil di Synchronize Festival tahun ini belum diumumkan.
"Nantikan kabar-kabar dari kami lebih lanjut," kata penyelenggara.
Baca juga: Setahun Bangkit, PADI Reborn Menghibur dalam Synchronize Fest 2018
"This is a festival for everyone! You better be ready! It’s not just a festival, it’s a movement!" tulis akun Instagram Synchronize Festival.
View this post on InstagramA post shared by Synchronize Festival (@synchronizefest) on Mar 21, 2019 at 3:45am PDT
Synchronize Festival yang digelar oleh Demajors dan Dyandra Promosindo, merupakan festival muilti-genre berskala nasional yang mengundang puluhan ribu penonton untuk merayakan keberagaman jenis musik selama tiga hari tiga malam.
Penonton dapat menikmati suguhan lebih dari 100 pertunjukan musik terkurasi dari artis-artis terfavorit dan terbaik tanah air yang datang dari era 1970-an, 1980-an, 1990-an, dan 2000-an.
Baca juga: Relaksasi Saraf bersama Fourtwnty di Synchronize Fest 2018
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.