Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Banyak Kerjaan di Bulan Puasa, Ayu Ting Ting Mulai Diprotes Anaknya

Kompas.com - 07/05/2019, 15:04 WIB
Tri Susanto Setiawan,
Irfan Maullana

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi dangdut Ayu Ting Ting sudah mulai diprotes anaknya, Bilqis Khumairah Razak, lantaran kesibukannya selama bulan Ramadhan.

"Ah dia protes sekali, protes sekali," ujar Ayu di Gedung Trans, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Selasa (7/4/2019).

Untuk kerjaan pada Ramadhan tahun ini, Ayu mengaku punya tiga program yang dua di antaranya berlangsung saat sahur dan berbuka puasa. Karena itu, kata Ayu, dia nyaris tidak punya waktu bersama Bilqia saat momentum tersebut.

Ayu mengaku juga tidak bisa mengajak Bilqis ke tempat kerjanya karena putrinya itu harus sekolah.

Baca juga: Ayu Ting Ting Mulai Biasakan Bilqis Berpuasa

"Dia masih sekolah. Minggu depan, insya Allah, dia sudah mulai libur. Mungkin di situ waktunya," kata Ayu.

Kerja dari pagi hingga malam tentu membuat Ayu cukup kelelahan. Ayu mengatakan bahwa suaranya nyaris habis.

"Saya juga bingung suara saya juga sudah habis, makin bindeng suara saya. Untung orang-orang di sekeliling saya selama bulan puasa tuh selalu kasih saya madu, vitamin," ucap dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau