Mayang yang tidak percaya bahwa bayinya sudah tiada kemudian mencarinya di segala sudut rumah sakit.
Mayang tetap tidak menyerah untuk mencari anaknya walaupun ia telah diperlihatkan dokumen kematian bayinya. Ia dianggap gila oleh sebagian orang di rumah sakit termasuk suaminya sendiri.
Film ini akan tayang di bioskop pada 12 September 2019.
Baca juga: Jelang Warkop DKI Reborn 3 Tayang, Tiket Rp 5000 hingga Rasa Takut Adipati Dolken
5. Warkop DKI Reborn
Film yang dibintangi oleh Aliando Syarief, Adipati Dolken, dan Randy Nidji ini mengisahkan tentang grup pelawak legendaris Warkop DKI (Dono, Kasino, Indro) yang harus menjalankan misi rahasia.
Garapanrumah produksi Falcon Pictures ini mengambil lokasi syuting di Mesir, selain di Indonesia.
Lokasi yang dipilih oleh Rako merupakan lokasi yang pernah digunakan juga oleh film-film box office Hollywood seperti Game of Thrones, John Wick, Gladiatior, Indiana Jones, hingga The Mummy.
Warkop DKI Reborn 3 akan rilis di bioskop pada 12 September 2019.
Baca juga: Tayangan Televisi Memprihatinkan, Desta Bikin Film Pretty Boys
6. Pretty Boys
Diproduseri oleh Deddy Mahendra Desta, film Pretty Boys akan rilis pada 19 September 2019. Film ini menjadi debut pertama bagi penyanyi dan dokter bedah Tompi sebagai sutradara.
Kisahnya tentang perjuangan dua sahabat yang ingin menjadi artis terkenal di ibu kota.
Banyak lika-liku yang harus dilalui oleh Rahmat (Desta) dan Anugerah (Vincent) demi mewujudkan cita-cita mereka tersebut.
Film ini bersiap tayang pada 19 September 2019.
Baca juga: 212 The Power Of Love, Film Pertama Oki Setiana Dewi di Balik Layar
7. Hayya: The Power of Love 2
Hayya merupakan sekuel film 212: The Power of Love. Film ini melanjutkan kisah Rahmat yang diperankan oleh Fauzi Baadilla.