"Dalam persiapan sebuah film butuh waktu namanya sebagai atlet olahraga pastinya latihan ya cukup melelahkan. Jd atlet enggak gampang, latihan ya panjang dan banyak pengorbanan lainnya," ujar Laura.
3. Kisah Cinta Susi
Selain kisah karir badmintonnya, cerita cinta Susi dan pebulutangkis Alan Budikusuma (Dion Wiyoko) juga diceritakan.
Dalam trailer juga diperlihatkan beberapa adegan mesra antara Laura Basuki dan Dion yang memerankan Susi dan Alan.
Sama-sama memiliki pasangan, Laura dan Dion mengaku sudah mendapat izin untuk adegan tersebut.
"Ya enggak usah ngomongin setiap kerjaan kita juga restu sama keluarga kan apapun itu, enggak harus adegan itu," kata Dion.
Baca juga: Susi Susanti: Love All, Raih Medali Emas hingga Kisah Cinta
Film Susi Susanti - Love All merupakan film badminton yang autentik. Film ini menampilkan perjuangan Susi dari kecil di Tasikmalaya, lalu berlatih keras di pelatnas PBSI, hingga berhasil menyabet medali emas Olimpiade Barcelona 1992. Kala itu, Susi berhasil unggul dari atlet Cina dan Korea Selatan.
Film yang disutradarai oleh Sim F ini dibintangi oleh Laura Basuki sebagai Susi Susanti dewasa dan Dion Wiyoko sebagai Alan Budikusuma ada juga Lukman Sardi, Kelly Tandiono, Rafael Tan dan masih banyak lagi. Film ini dijadwalkan mulai tayang di bioskop pada 24 Oktober 2019.
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan