Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Digelar di Candi Prambanan, Batik Music Festival Hadirkan David Foster

Kompas.com - 04/10/2019, 19:40 WIB
Walda Marison,
Kistyarini

Tim Redaksi

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Untuk merayakan Hari Batik Nasional, Rajawali Indonesia bersama PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan, dan Ratu Boko menggelar acara Batik Music Festival (BMF).

CEO Rajawali Indonesia sekaligus founder Batik Music Festival Anas Syahrul Alimi mengatakan acara tersebut sebagai bentuk penghormatan seni batik yang menjadi budaya khas Indonesia yang diakui dunia.

Acara Batik Music Festival yang dapat dinikmati oleh masyarakat  umum ini akan diselenggarakan di Kompleks Candi Prambanan pada Sabtu (5/10/2019).

"Festival ini merupakan sebuah bentuk apresiasi nyata akan warisan nenek moyang masih terjaga sampai sekarang, yaitu batik," kata Anas dalam keterangan pers, Jumat (4/10/2019).

Anas mengatakan batik yang sudah sangat terkenal di seluruh dunia akan ditampilkan melalui pergelaran musik di sebuah lokasi yang indah dan bersejarah.

Baca juga: David Foster Main Piano di Pernikahan Pertama Katharine McPhee

Dalam acara yang bertaraf internasional ini, pihaknya akan mengundang musisi kalangan atas dari dalam maupun luar negeri.

Musisi mancanegara yang akan meramaikan acara tersebut diantaranya David Foster, Kenny "Babyface" Edmonds, Katharine McPhee, Pia Toscano, Yuna, dan Nick Zavior.

Dari Indonesia, Rajawali akan menghadirkan artis-artis musik antara lain Yovie Widianto, Kahitna, Bunga Citra Lestari, Raisa, Marcell, Rio Febrian, 5 Romeo, dan Arsy Widianto.

Baca juga: David Foster Menikah dengan Katharine McPhee

Lebih lanjut, dia mengatakan acara Batik Music Festival besok akan digelar di dua panggung. Artis dalam negeri akan tampil di panggung Festival Show sedangkan artis mancanegara akan tampil di panggung Special Show.

"Yang menariknya lagi, seluruh pihak yang terlibat akan menggunakan batik. Mulai dari artis, panitia, dan penonton wajib menggunakan batik," tambah dia.

Dia berharap masyarakat dapat meramaikan pagelaran taraf internasional tersebut sebagai bentuk penghormatan untuk warisan budaya bangsa dan dunia.

Baca juga: Keseruan Konser Perdana Lukas Graham di Indonesia, Pakai Batik hingga Kejutan dari Gempi

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau