Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Marcella Zalianty: Nasib Artis Film Jadi Tantangan PARFI 56

Kompas.com - 08/11/2017, 08:58 WIB
Dian Reinis Kumampung

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Aktris Marcella Zalianty yang menjabat sebagai Ketua Umum Persatuan Artis Film Indonesia (PARFI) 56 terus memperjuangkan nasib para artis film.

Ia mendorong pemerintah untuk segera membuat regulasi yang memerhatikan para pekerja seni, khususnya di bidang film.

Marcella mengatakan, industri perfilman merupakan bagian penggerak ekonomi kreatif. Selain itu, film juga menjadi media pelestari seni dan budaya. Kata dia, sudah sewajarnya keberadaan artis film diperhatikan, khususnya di masa tua mereka.

"Aktor atau aktris mengalami masa jayanya dalam hingar bingar keramaian popularitas lalu menghadapi masa senjanya dalam kesendirian," kata Marcella dalam keterangan tertulisnya, Senin (6/11/2017).

Bintang film Brownies ini mengatakan, upayanya untuk memperjuangkan nasib para pekerja seni peran ini menjadi fokus utama organisasi perfilman yang dipimpinnya.

Baca juga : Marcella Zalianty: Figur Publik Banyak yang Menjadi Korban Hoax

"Ini yang utama, yang menjadi tantangan terus-menerus bagi PARFI 56," ujarnya.

Lebih lanjut ibu dua anak itu mengatakan, kesuksesan film Indonesia seperti Pengabdi Setan yang telah menembus lebih dari 4 juta penonton menjadi pertanda bangkitnya film di Indonesia.

Angka-angka yang menunjukkan optimisme itu tentu tidak lepas dari peran aktor yang menjadi salah satu kunci utama suksesnya sebuah film.

"Karena pentingnya peran para aktor tersebut adalah wajar jika PARFI 56 tidak henti memperjuangkan kesejahteraan para aktor yang tidak hanya menjamin hidup mereka sekarang tetapi juga nanti ketika usia tidak bisa lagi berkompromi," ucap Marcella.

Bersama PARFI 56, Marcella telah melakukan audiensi sampai pada kerja sama dengan pemerintah terkait masalah ketenagakerjaan.

"Kami juga memberikan rekomendasi pada komisi X DPR RI dalam revisi UU perfilm-an. Melakukan FGD dan tindak lanjutnya dengan Bekraf demi mendalami problematika yang terjadi di dunia ke-aktoran," katanya lagi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com