Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bungkusan Katering Film Seri Law & Order: SVU Bikin Heboh di Manhattan

Kompas.com - 02/02/2018, 12:32 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Penulis

NEW YORK, KOMPAS.com - Sebuah bungkusan katering di lokasi shooting seri televisi Law & Order: SVU sempat menimbulkan kehebohan di kawasan Manhattan, New York, AS, Kamis (1/2/2018).

Benda yang berupa panci terbungkus plastik tersebut disangka bom oleh warga sekitar. Padahal, menurut pihak katering, bungkusan tersebut hanya berisi sari apel panas.

"Itu hanya sari apel. Seseorang memanggil polisi karena mereka mengira itu bom. Tidak ada bom sebenarnya. Rasanya gila mereka berpikiran begitu," kata katering Luis Rodriguez.

Berdasarkan penjelasan pihak kepolisian, awalnya setelah shooting selesai, kru katering berkemas-kemas. Mereka sejenak meninggalkan bungkusan panci di bangku dekat Worth and Centre Street di depan Manhattan Supreme Court sekitar pukul 11.45 waktu setempat.

Kawat yang digunakan untuk memasang panci tersebut tampak mencuat dari atas. Melihat itu, seorang pejalan kaki merasa khawatir lalu melaporkan bahwa ada paket mencurigakan di seberang pengadilan.

Akibat laporan tersebut, polisi menutup lalu lintas di jalan sekitar lokasi bungkusan itu berada untuk penyelidikan.

Baca juga : Girlband Apink Kena Ancaman Peledakan Bom Lagi

Bahkan, hal tersebut memicu alarm di Pengadilan Pidana Manhattan berbunyi, di mana suara sirene mengganggu proses pengadilan.

Namun, kemudian pasukan bom NYPD memeriksa barang tersebut dan menyatakan bahwa bungkusan guci itu tak berbahaya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com