Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tio Pakusadewo Tidak Hadir dalam Sidang Perdana

Kompas.com - 24/04/2018, 16:08 WIB
Ira Gita Natalia Sembiring,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Tio Pakusadewo tidak hadir dalam sidang perdana atas kasus penyalahgunaan narkoba yang menjeratnya, di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan, Selasa (24/4/2018).

Kuasa hukum Tio, Aris Marasebessy mengatakan saat ini kondisi kesehatan Tio kurang baik sehingga tidak bisa menjalani persidangan.

"Tio Pakusadewo tidak bisa dihadirkan dalam persidangan karena saat ini kondisinya sedang menurun," kata Aris saat ditemui usai sidang.

"Semoga dalam beberapa hari ke depan kondisinya membaik sehingga persidangan dapat dilakukan," sambungnya.

Sidang dengan agenda pembacaan dakwaan kepada Tio akan digelar kembali Senin 30 April 2018 mendatang.

Baca juga : Hari Ini, Tio Pakusadewo Jalani Sidang Perdana Kasus Narkoba

Tio saat ini berada di Rumah Tahanan (rutan) Cipinang, Jakarta Timur, setelah sebelumnya menjalani rehabilitasi sementara di Rumah Sakit Bhayangkara Sespimma Polri, Jakarta Selatan.

Tio Pakusadewo ditangkap polisi di kediamannya di kawasan Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Selasa (19/12/2017) pada pukul 23.15 WIB.

Mengenai kasus itu, polisi menjerat Tio dengan Pasal 112, Pasal 114, dan Pasal 127 Undang Undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang narkotika.

Baca juga : Kuasa Hukum Akan Upayakan Tio Pakusadewo Direhabilitasi Lagi

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com