Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Dia 10 Manga Terlaris Sepanjang 2018

Kompas.com - 03/12/2018, 17:39 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Editor

Sumber Comicbook

KOMPAS.com -- Industri anime dan manga saat ini menjadi lebih besar dari sebelumnya karena popularitasnya semakin melonjak di Jepang maupun Amerika Serikat. Ketenaran manga secara alami juga telah tercermin dalam angka penjualannya.

Akun Twitter seorang reporter, @YonkouProd, mencatat sepuluh besar manga terlaris di Jepang untuk periode November 2017 hingga November 2018.

Pada posisi puncak, ada manga One Piece yang berhasil terjual 8.113.317 kopi. Selain itu, My Hero Academia berada di tempat kedua dengan angka penjualan sebesar 6.718.185 kopi.

Menyusul manga Attack on Titan yang sudah terjual 5.235.963 kopi, Slam Dunk dengan 5.214.085 kopi, dan Haikyu!! dengan 5.030.624 kopi.

Setelah itu, berturut-turut ada manga Kingdom (4.970.171 kopi), The Seven Deadly Sins (4.867.680 kopi), The Promised Neverland (4.246.955 kopi), That Time I Got Reincarnated as a Slime (3.460.066 kopi), serta Tokyo Ghoul:re (3.267.843 kopi).

Angka-angka itu mengungkap beberapa fakta bahwa One Piece belum bergeser dari singgasananya. Manga karya Eiichiro Oda mulai debut di Weekly Shonen Jump pada 1997. Sejak itu hingga saat ini, sudah ada 80 volume One Piece yang memecahkan rekor pencetakan komik di Jepang.

Manga ini bahkan tercatat dalam Guinness World Record sebagai manga yang paling banyak diterbitkan yang ditulis seorang penulis tunggal dan merupakan seri manga terlaris di seluruh dunia dengan lebih dari 430 juta kopi terjual.

Sementara My Hero Academia dengan hanya berjarak lebih dari satu juta penjualan dibanding One Piece menunjukkan kesuksesan besar tahun ini.

Sama halnya dengan Attack on Titan yang menempati posisi ketiga dengan lebih dari lima juta unit terjual sepanjang tahun. Kebangkitan popularitas Slam Dunk juga terbilang mengejutkan, namun kemungkinan itu karena Slam Dunk dirilis ulang khusus selama setahun ini dan menampilkan ilustrasi sampul yang baru.

Baca juga: Line Manga Buka Peluang Komik Digital One Piece dan Dragon Ball Masuk ke Indonesia

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com