Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kuasa Hukum Reza Bukan Meminta Waktu untuk Sempurnakan Materi Pembelaan

Kompas.com - 13/02/2019, 19:27 WIB
Andika Aditia,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kuasa hukum komedian dan pembawa acara Deron Eka alias Reza Bukan, Monang Sagala meminta waktu kepada majelis hakim untuk menyempurnakan materi pembelaan atau pledoi.

Menurut Monang, hal itu agar materi pledoi bisa dibuat dengan sebaik-baiknya. Materi pledoi yang dibuat Reza, lanjut Monang, masih jauh dari kata ideal.

"(Pledoi yang dibuat Reza) Masih coretan tangan. Belum beres sih pledoinya, makanya kita minta hakim untuk kasih waktu buat kami siapkan semuanya," ucap Monang saat ditemui usai mendampingi Reza jalani sidang lanjutan di Pengadilan Negeri Jakarta Barat, kawasan Slipi, Rabu (13/2/2019).

Baca juga: Reza Bukan Sakit, Sidang Kasus Narkobanya Ditunda

Monang mengatakan, belum sempurnanya materi pledoi lantaran waktu bertemu antara dirinya dengan Reza yang cukup sulit.

"Besok deh kita lihat, kita mau siapkan sebenarnya, cuma enggak bisa ketemu dengan terdakwanya. Jadi kita enggak bisa maksimal," ungkap Monang.

Monang menyampaikan bahwa inti dari isi materi pledoi tersebut adalah agar majelis hakim bisa melihat fakta-fakta persidangan dengan jernih dan sebaik-baiknya.

"Fakta persidangan kan adalah dia masih anggota rehab, dia masih dalam status direhabilitasi tapi enggak selesai," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau