JAKARTA, KOMPAS.com -- Di tengah rasa syukur pencapaian 15 tahun berkarya yang dikemas ke dalam konser Metamorfosa, vokalis Andien Aisyah (30) menuturkan bahwa dalam perjalan kariernya sejak 2000 hingga kini, ia masih merasa tak sempurna.
Namun, kegelisahan dan sejuta pertanyaan penonton pun terjawab ketika Andien selesai menyanyikan dua lagu pembuka, "Aku di Sini Untukmu" dan "Rindu Ini".
"Konser ini menggambarkan saya. Saya pengin kasih tahu segala ketidaksempurnaan saya. Kayak panggung ini, saya yang minta enggak dicat. Enggak boleh dicat. Saya ingin mengungkapkan absurdity saya. Please ketawain saya kalau lucu, please nyanyi kalau tahu lagunya, please joget. We all gonna have fun," tuturnya.
Berganti pakaian keperakan dengan hiasan kepala manik-manik yang menjuntai seperti rambut di atas panggung, Andien kemudian melantunkan lagu "Bimbi" yang dipopulerkan vokalis kenamaan Titiek Puspa.
Pada sesi ini, Andien tampil enerjik sambil melontarkan celetukan-celetukan segar di sela lagu. "Peragawan bak peragawati. Emang sekarang masih ada yang manis dan masih perawan," serunya yang mengundang tawa penonton.
"Kisah Bimbi ini hanya ilustrasi ya. Jangan ada yang tersinggung," tutur Andien di ujung lagu.
"Tentang Aku" pun digilir Andien sebelum dirinya berduet bersama vokalis Teza Sumendra untuk lagu "Saat Bahagia". Lagi-lagi Andien berganti busana di hadapan penonton. Ia bahkan meminta Teza membantunya melepas pakaiannya yang berlapis dan memasangkan sepatu, dan juga sebuah hiasan kepala. Aksi Andien dan Teza ini sontak membuat penonton bersorak.
Tak lama kemudian, lagu "Pulang" lalu berkumandang. Panggung yang awalnya dibiarkan polos, tiba-tiba berubah menjadi bukit-bukit hijau yang adem dipandang. Penari anak-anak bergoyang di kiri dan kanan panggung.
Andien juga melantunkan lagu "Teristimewa" dan "Gemintang". Diikuti duetnya bersama pianis dan komposer Yovie Widianto pada lagu "Kasih Putih".
"Ketidaksempurnaan juga terjadi di kehidupan pribadi saya, putus sama pacar, dibohongi, ditipu. Tapi akhirnya saya ada di sini. Pesan saya, kita punya perjalanan masing-masing. Jadi berbahagialah jadi orang yang enggak sempurna. Saya enggak sempurna. Tapi itu yang membuat kita menjadi gemilang," kata Andien yang langsung menyanyikan lagu "Gemilang" dengan latar potongan-potongan video Andien dari kecil hingga menikah.
Anak didik mendiang musisi Elfa Secioria ini juga bereksperimen dengan musik EDM dalam proyek kolaborasinya bersama beatboxer Jevin Julian dan talkboxer Lloyd sambil bernyanyi tiga lagu. Usai tampil kekinian dengan musik masa kini, Andien beraksi kocak dengan personel band The Cash di lagu "Let It be My Way". Mereka saling berebut tampil di panggung. Tawa penonton lagi-lagi pecah.