NEW YORK, KOMPAS.com -- Penyanyi Selena Gomez baru saja menyelesaikan program pengobatan untuk depresi dan kecemasan yang ia jalani selama dua pekan terakhir.
Hal tersebut diungkapkan oleh seorang sumber kepada E! News, Kamis (1/1/2018) waktu setempat.
"Dia mengalami tahun yang sulit, terutama menjelang akhir tahun dan dia memutuskan ingin meluangkan waktu untuk fokus pada dirinya sendiri. Itu semua tentang kebaikan dan kesehatannya," ujar sumber tersebut.
Pengobatan itu disebut merupakan keputusan Gomez sendiri, untuk mendapatkan bantuan profesional di New York, AS. Sang kekasih, Justin Bieber, mengetahui situasi itu dan sepenuhnya mendukung keputusan Gomez.
"Dia ingin kembali ke tempat yang sehat. Dia merasa baik," kata sumber yang tak disebutkan namanya itu.
[Baca juga : Ibunda Akui Tak Suka Hubungan Selena Gomez dengan Justin Bieber ]
Meski menjalani pengobatan, pelantun "Come and Get It" ini tetap diizinkan ke luar kota beberapa kali selama programnya berlangsung.
Awal pekan ini, Bieber dan Gomez terlihat menghadiri gereja bersama di Los Angeles. Gomez kemudian melakukan perjalanan ke Panorama City, California, untuk menyaksikan pertandingan hoki Bieber.
[Baca juga : Nge-gym Bareng, Begini Tampilan Justin Bieber dan Selena Gomez]
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.