Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jurus Kunyuk Melempar Buah Bikin Vino G Bastian Kewalahan

Kompas.com - 13/02/2018, 19:44 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com -- Aktor Vino G Bastian telah menyelesaikan shooting film Wiro Sableng pada November tahun lalu. Pemeran karakter sang pendekar silat 212 itu mengatakan, banyak tantangan yang ia alami selama tiga bulan proses pengambilan gambar.

Salah satunya ketika harus melakukan adegan laga dengan jurus Kunyuk Melempar Buah.

"Jurus pamungkasnya Wiro Sableng kan pukulan matahari, tapi dari semua jurus yang saya rasa paling susah adalah jurus monyet yang jurus Kunyuk Melempar Buah," kata Vino dalam wawancara di Gramd Indonesia, Jakarta Pusat, Selasa (13/2/2018).

Sebab, ayah satu anak ini merasa energinya banyak terkuras melakukan jurus yang ia nilai tingkat kesulitannya lebih tinggi dibanding yang lain.

"Gerakan monyet itu, waduh, itu setengah mati deh. Kalau nge-gym itu gerakan kayak squat-squat gitu. Gerakannya kan enggak besar, kecil-kecil. Monyet kan jangkauannya kecil. Kalau salah sedikit, bisa kena saya," ucap Vino.

[Baca juga : Ini Penampilan Perdana Vino G Bastian sebagai Wiro Sableng 212 ]

Bahkan, khusus untuk jurus tersebut, suami aktris Marsha Timothy itu harus belajar langsung dengan para pendekar dari perguruan silat Ciung Wanara.

Perguruan pencak silat Ciung Wanara, yang terletak di Wanareja, Subang, Jawa Barat, dikenal dengan jurus-jurus Kera Putihnya.

"Saya harus belajar khusus gaya monyet itu sama perguruan silat yang menguasai ilmu bela diri monyet. Jadi fighting coach kami itu dari berbagai macam perguruan. Ada dari PSTD, Panglipur, nah satu lagi perguruan Ciung Wanara, perguruan yang spesifikasinya gerakan monyet," ujar Vino.

"Ini yang paling lama (pengambilan gambar). Tiba-tiba pas lagi action, dibilang 'ini monyet apa kadal? ha-ha-ha, ulang, ulang'. Luar biasa sih," sambungnya sambil tertawa.

[Baca juga : Vino G Bastian : Karakter yang Akan Mencari Aktor Terbaik ]

Film Wiro Sableng arahan sutradara Angga Dwimas Sasongko ini merupakan adaptasi dari buku seri Wiro Sableng karya Bastian Tito yang terdiri dari 185 judul.

Buku tersebut untuk kali pertama diterbitkan pada 1967 hingga 2006 dan pernah sekali diangkat ke layar lebar serta sinetron.

Shooting film yang diproduksi atas kerja sama antara Lifelike Picture dengan Fox International Production (divisi 20th Century Fox) itu telah dimulai pada Agustus hingga November 2017.

Selain Vino, film ini juga menghadirkan aktris Marsha Timothy, Sherina Munaf, Andy "/rif", dan lainnya. Selain itu, Yayan Ruhian digandeng sebagai koreografer laga dan Chan Man Ching sebagai fighting director.

Dijadwalkan film Wiro Sableng versi baru ini akan diputar di gedung bioskop Tanah Air mulai September 2018.

[Baca juga : Vino G Bastian Melestarikan Silat lewat Wiro Sableng 212]

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com