JAKARTA, KOMPAS.com -- Artis peran Jefri Nichol (19) akan beradu akting dengan seniornya, Joe Taslim (37), untuk sebuah film baru yang masih dirahasiakan judulnya.
"Ada, main sama JoeTaslim juga nanti," ujar Jefri ketika menghadiri acara pemutaran film Si Doel The Movie di Epicentrum Walk XXI, Kuningan, Jakarta Selatan, Sabtu lalu (28/7/2018).
Baca juga: Dian Sastro Terpikat Panahan hingga Beladiri Israel
Untuk film itu, Jefri akan berakting laga untuk kali pertama. Sebelum shooting dimulai, Jefri belajar bela diri.
"Pasti asyik sih. Prosesnya yang aku nikmati, karena yang dikangeni dari tiap proyek itu pasti prosesnya," ucapnya.
Baca juga: Jefri Nichol Ogah Main Film Bareng Shenina Cinnamon
Sebelum belajar beladiri, Jefri Nichols lebih dulu berlatih bermain skateboard.
"Ini mulai skateboard dulu, karena peran saya itu anak skateboard. Kemarin baru banget beli skateboard buat belajar. Bela dirinya mungkin nanti sih," ujarnya pula.
Baca juga: Jefri Nichol Masuk Daftar 100 Asian Heartthrobs of 2018 Bareng V BTS
"Sulit banget ya. Loncat-loncatnya itu susah sih, tapi sekalian olahraga," jawab Jefri ketika ditanya tentang kesulitan berlatih skateboard.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.