Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lagu 'Baru' Jadi Pembuka Konser Monokrom TULUS

Kompas.com - 06/02/2019, 21:35 WIB
Andika Aditia,
Ati Kamil

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com -- Penyanyi dan pencipta lagu Tulus menyajikan lagu "Baru" sebagai lagu pertama dalam Konser Monokrom TULUS. Konser itu diadakan di Istora, Senayan, Jakarta Selatan, Rabu (6/2/2019) malam.

Lagu tersebut merupakan bagian dari album Gajah, yang dirilis pada 2014.

Konser itu dibuka dengan suguhan orkestra memainkan rangkaian cuplikan sejumlah lagu yang akan disuguhkan oleh Tulus dalam konser tersebut.

Sajian orkestra selesai, Tulus, yang mengenakan busana serba hitam, naik ke panggung. Ia lalu menyapa dan melambaikan tangan untuk para penggemarnya, yang sudah lama menantinya.

"Ini aku yang dulu namanya terus jadi sisipan tiap leluconmu/Nikmatilah kejutanku/
Ini lah aku yang baru/Nikmatilah rasa rindu/Tak lagi di kuasamu," lantun Tulus.

Para penonton pun ikut bernyanyi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com