"Pilih salah satu yang kamu anggap Tom," ucap Riana.
Baca juga: The Sacred Riana Jadi Alasan Aura Kasih Terima Film Horor
Amanda lalu memilihnya, dan Riana meminta untuk menatap foto korban yang telah dipilih Amanda.
"Apa Anda sadari bahwa Tom telah bersama Anda lebih lama dari yang Anda pikirkan," tutur Riana pada Amanda dengan penuh misterius.
Dan kejutan pun kembali terjadi ketika Riana meminta Simon Cowell untuk mengangkat foto yang sempat Riana potret ke Amanda.
"Oh no," ucap Simon dengan wajah pucat.
Baca juga: Wahana Khusus The Sacred Riana Akan Dibuat di Malaysia
Ternyata hasil foto jepretan Riana pada Amanda terdapat sosok lelaki misterius yang berdiri di belakang Amanda.
Dan seisi gedung pertunjukan pun semakin terkejut ketika tahu sosok misterius dalam foto adalah Tom.
Semua panik sekaligus kagum, terlebih Amanda yang menjadi objek pertunjukan Riana.
"Ini belum berakhir. Ini hanyalah permulaan," ucap Riana menutup penampilan yang lagi-lagi disambut suara petir.
Decak kagum, tepuk tangan pun tak terelakkan meski seisi gedung masih terkejut. Dan Amanda pun kembali ke kursi dewan juri dengan begitu penasaran dan was-was.
Baca juga: The Sacred Riana Jadi Wakil Indonesia di Britains Got Talent
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.