Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nabila Putri Mengaku Gunakan Senjata Api Palsu dalam Film "D.P.O"

Kompas.com - 17/10/2016, 18:11 WIB
Dian Reinis Kumampung

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran yang juga pembawa acara Nabila Putri tak membantah bahwa ia ikut ambil bagian dalam film Detachment Police Operation (D.P.O).

Namun, Nabila menegaskan bahwa dirinya tak pernah menggunakan senjata api asli saat berperan sebagai polisi dalam film yang diproduksi Brajamusti Film tersebut.

"Enggak asli dong. Masa, shooting di pinggir jalan pakai properti asli? Nanti aku ketembak dong," katanya berbumbu canda usai diperiksa di Resmob Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Senin (17/10/2016).

"Enggak ada yang asli dong, aku bawa asli aku juga enggak bisa makainya dong," imbuhnya.

Pembawa acara Waktu Indonesia Bercanda ini tak menyangka bahwa keterlibatannya dalam film D.P.O justru berbuntut masalah.

"Enggak lah, kita mah enggak pernah berpikiran buruk dalam sebuah proses, dalam pengerjaan sebuah film, kita tahunya kita berkarya berperan menjadi apa yang diperlukan di film itu, kita enggak pernah berpikiran menjadi kasus," paparnya.

Kendati demikian, Nabila mengaku menjawab semua pertanyaan dari penyidik sesuai dengan apa yang ia ketahui.

"Intinya sudah dijawab dengan baik, tidak ada maksud untuk memberatkan atau meringankan, intinya menjawab apa yang aku tahu selama shooting, apa yang aku lihat aku sampaikan," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com