JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Nadine Chandrawinata mengungkapkan bahaya sampah sedotan yang terbuat dari plastik.
Karena itu, ia mengampanyekan akan bahaya sampah sedotan dalam memaknai Hari Bumi yang jatuh setiap 22 April.
"Mengampanyekan tentang sampah sedotan, karena sampah sedotan paling banyak dijumpai di lautan dan daratan," ujar Nadine di sela acara car free day (CFD) Sudirman, Jakarta Pusat, Minggu (22/4/2018).
Dalam acara itu, Nadine meminta warga yang berada di lokasi CFD untuk memungut sedotan plastik dan menukarnya dengan selebaran kampanyenya.
"Kami tukar dan ada edukasinya kenapa enggak boleh pakai sedotan plastik. Karena sulit.. mengurainya lama," ujar Nadine.
Nadine berpendapat saat ini masyarakat Indonesia sudah mulai paham akan bahaya sampah plastik. Banyak orang yang mulai ikut dalam menyosialisasikan akan bahayanya.
"Aku sih melihatnya sekarang lebih mending dari tahun lalu, karena lebih banyak kegiatan untuk orang mau belajar," ujarnya.
Baca juga : Nadine Chandrawinata Ajak Masyarakat Peduli Sampah
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.