Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mac Miller Tewas Beberapa Jam Sebelum Jenazahnya Ditemukan

Kompas.com - 13/09/2018, 17:32 WIB
Kistyarini

Editor

Sumber TMZ

KOMPAS.com - Fakta baru tentang kematian artis musik Mac Miller terungkap. Menurut polisi, mantan pacar Ariana Grande itu sudah meninggal beberapa jam sebelum tubuhnya ditemukan di dalam kamar.

Menurut TMZ, Kamis (14/9/2018), pada malam sebelumnya ada pesta di rumah Miller di kawasan San Fernando Valley, California.

Beberapa sumber kepolisian yang dikutip TMZ mengatakan ketika polisi dan paramedis tiba di rumahnya, Jumat (7/9/2018), Miller sudah cukup lama meninggal.

TMZ melaporkan, beberapa teman datang di rumah Miller pada Kamis dan berada di sana sampai Jumat pagi. Jenazah pria bernama lengkap Malcolm James McCormick itu ditemukan pada Jumat siang.

Miller diduga tewas akibat overdosis. Menurut polisi tidak seorang pun mengaku melihat Miller hidup pada Kamis malam.

Pada Jumat siang seseorang dari rumah itu menghubungi nomor darurat 911. Ia melaporkan bahwa Miller tidak bernapas maupun memberi respons.

Sumber-sumber yang dikutip TMZ mengatakan ada temuan bubuk putih di rumah itu. Namun polisi meyakini rumah itu sudah dibersihkan sebelum polisi tiba.

Sampai saat ini penyebab kematian Mac Miller belum dipastikan. Petugas koroner masih menunggu hasil toksikologi yang biasanya memerlukan empat sampai enam pekan.

Baca juga: Melalui Twitter, Deretan Selebritas Berduka atas Kematian Mac Miller

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com