JAKARTA, KOMPAS.com - Damayanti Noor, mengatakan dia yakin Vino G Bastian merupakan aktor yang pas untuk memerankan sosok mendiang suaminya, penyanyi Chrisye, dalam film Chrisye.
"Buat Vino ini susah karena memerankan Chrisye yang bukan musisi, tetapi Chrisye yang menjadi Chrisye, sebagai manusia," kata Yanti pada acara peluncuran poster dan trailer film Chrisye di Hotel Fairmont, Jalan Asia-Afrika, Jakarta Pusat, Sabtu (16/9/2017).
"Tapi saya percaya, proses pemilihan Chrisye yah memang harus Vino, Terus terang buat kami di film Chrisye, Vino as Chrisye, Vino is Chrisye," lanjut Yanti.
Yanti kerap melihat kemiripan Vino dengan Chrisye ketika ia berkunjung ke lokasi shooting film tersebut.
"Pas (Vino) udah pake make up full segala macem, aku lihat kok mirip banget dari cara jalan, ya lewat lewat aja. Pasha (anaknya) juga bilang 'Ma itu mirip Papa banget," ungkap Yanti bercerita.
[Baca juga: Melihat Kehidupan Chrisye dari Sudut Pandang Sang Istri]
Pasha Crismansyah, yang juga bermain dalam film Chrisye, yang berpendapat Vino sangat mirip dengan ayahnya.
"Pas lihat Vino dari belakang tuh dari cara jalannya mirip banget, sampai mau menegur 'Pa kemana aja?'," ucap Pasha.
[baca juga: Perankan Chrisye, Vino G Bastian Pakai Rambut dan Rahang Palsu]
Sementara itu Vino mengatakan ia merasa mendapat kehormatan sekaligus tertantang menjadi Chrisye, yang merupakan sosok tertutup.
"Ternyata sudut pandangnya lebih kepada Chrisye di mata keluarga, sosok yang orang enggak pernah tahu. Itu cerita lain Chrisye yang enggak bisa diceritakan lewat musik," tambah bintang film Radit & Jani itu.
[Baca juga: Ini Bocoran Terbaru Adegan dalam Film Chrisye]
Film Chrisye disutradarai oleh Rizal Mantovani. Selain Vino G Bastian, film Chrisye juga dibintangi Velove Vexia yang berperan sebagai Damayanti Noor.
Bintang-bintang lain yang terlibat dalam film Chrisye antara lain Ray Sahetapy, Andy Arsyl, dan Verdy Solaiman.
Film produksi MNC Pictures ini dijadwalkan tayang pada Desember 2017,
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.