Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bayu Skak: Nonton Film Korea Bisa Pakai Subtitle, Film Bahasa Daerah Juga Pasti Bisa

Kompas.com - 22/10/2018, 08:38 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Komika yang tengah merintis karier di dunia perfilman, Bayu Skak, bakal tetap setia menggunakan dialog berbahasa Jawa dalam film Yowis Ben 2 mendatang.

Ia mengatakan, seharusnya penonton Indonesia tak mengalami kesulitan menonton film yang kental bahasa lokal karena mereka bisa paham saat menonton film luar negeri.

"Saya tetap konsisten menggunakan bahasa daerah," ujar Bayu dalam wawancara di Jalan Palmerah Selatan, Jakarta Pusat, baru-baru ini.

"Yang menjadi motivasi saya ke depan enggak malu-malu menggunakan bahasa daerah adalah, kita (penonton) aja nonton film Thailand, film Korea, enggak apa-apa kan, asal ada subtitle," ucapnya lagi.

Menurut Bayu, jumlah penonton Yowis Ben pertama yang mencapai 935.622 sudah menjadi sebuah pembuktian. Karena itu ia optimistis penonton Indonesia bakal bisa lebih menghargai film-film dengan dialog bahasa lokal.

"Yowis Ben kemarin memang menggunakan bahasa daerah. Jadi ke depannya tuh banyak juga film yang menggunakan bahasa daerah," ucap Bayu.

"Agar bahasa daerah tuh tidak dilupakan, tapi jangan khawatir filmnya bisa diterima di mana pun karena kan ada subtittlenya," tambahnya.

Baca juga: Bayu Skak Tak Sangka Yowis Ben Menangi Anugerah LSF 2018

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com