Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Informasi yang Akan Digali Polisi dari Elvy Sukaesih

Kompas.com - 26/02/2018, 13:21 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyidik Ditresnarkoba Polda Metro Jaya akan memeriksa Ratu Dangdut Elvy Sukaesih berkait kasus narkoba yang menjerat dua anak Elvy, Dhawiya Zaida dan Syehan, serta menantunya, Chauri Gita, Senin (24/2/2018).

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Argo Yuwono, mengatakan bahwa polisi hanya ingin menggali satu informasi utama.

"(Diperiksa untuk mengetahui) apakah yang bersangkutan (Elvy) tahu kegiatan yang itu (anak-anak dan menantunya mengonsumsi sabu)," ucap Argo di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Senin (26/2/2018).

Berdasarkan pengakuan Dhawiya dan Syehan, mereka sudah mengonsumsi narkotika sejak bertahun-tahun yang lalu. Dhawiya memakai sabu sejak 2010 dan kakak lelaki Dhawiya, Syehan, sejak 2005 menggunakan narkotika.

Argo menambahkan, pemeriksaan terhadap Elvy dijadwalkan pukul 11.00 WIB, diundur menjadi pukul 14.00 WIB.

"Lawyer minta mundur ke jam dua siang. Kami juga memaklumi," kata Argo.

Baca juga : Polisi Periksa Ratu Dangdut Elvy Sukaesih pada 26 Februari

Sebelumnya, Dhawiya ditangkap bersama kekasihnya Muhammad, kakak lelakinya Syehan, dan iparnya Chauri Gita di rumahnya di kawasan Cawang, Jakarta Timur, Jumat (16/2/2018) dini hari.

Dari tangan mereka, polisi menyita dua klip plastik berisi sabu seberat 0,38 gram dan 0,49 gram. Selain itu, ada pula sabu seberat 0,45 gram dalam dompet silver milik Dhawiya.

Baca juga : Polisi: Dhawiya, Putri Elvy Sukaesih, Pakai Sabu Sejak 2010

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com