Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

32 Tahun Grassrock Menembus Zaman

Kompas.com - 04/05/2016, 18:44 WIB

Tak hanya itu, dalam perayaan ulang tahun ini juga menandakan pengantian logo Grass Rock menjadi Grassrock.

Pengantian ini diharapkan membawa sesuatu yang baru dari Grassrock. Tak hanya dari segi musik tetapi juga keseluruhan dalam tubuh band yang dikenal lewat lagu "Anak Rembulan (Peterson)", "Gadis Tersesat", dan "Adakah Hasratmu" ini.

Situs web www.grassrock.id juga akan segara diluncurkan dalam waktu dekat. Ini akan menjadi sarana komunikasi Grassrock dengan Grassnation di seluruh dunia.

Ada beberapa laman yang akan dibuat, yakni news, tour, media, biography, dan discography. Bahkan, para personel Grassrock juga akan berkontribusi dalam penulisan kolom.

Sejarah Grassrock

Awal terbentuk di Surabaya, 4 Mei 1984, Grass Rock diperkuat oleh Hari (vokal), Mando (keyboard), Harto (gitar), Yudhie (bas), dan Rere (drum).

Band ini kemudian sering mengusung lagu-lagu milik Yes, sehingga sering dijuluki sebagai Yes-nya Indonesia. Pada tahun yang sama mereka kemudian mengikuti festival rock, tapi gagal menjadi juara.

Pada 1985 Grass Rock kembali mengikuti Djarum Super Rock Festival, kali ini mereka beruntung memperoleh juara III dan Rere memperoleh gelar The Best Drummer.

Lalu Grass Rock pun memperoleh kesempatan untuk selalu mengikuti show yang diselenggarakan oleh Log Zhelebour.

Sebagai sebuah grup Grass Rock paling kerap mengganti vokalis, di antaranya adalah Karnoto, Arief, Zulkarnain, dan vokalis terakhir Dayan (adik Rere) yang sempat duet dengan Zulkarnain.

Ketika Zulkarnain masuk pada tahun 1986 Grass Rock kembali mengikuti Djarum Super Rock Festival, dan berhasil jadi juara I. Rere pun kembali menyabet gelar The Best Drmumer.

Mereka lantas memperoleh kesempatan dari Log Zhelebour untuk mengikuti tur 10 kota untuk mengiringi God Bless.

Tahun 1987 mereka ikut festival lagi dan kembali memperoleh juara I dan The Best Drummer, ditambah Mando memperoleh gelar The Best Keyboard.

Setelah itu, tawaran show makin berdatangan dan mereka tidak lagi mengikuti festival-festival. Kerja sama dengan Log pun berakhir pada 1988.

Karena merasa jam terbang sudah banyak, mereka pun terpikir untuk membuat album. Lalu mulailah mereka membuat komposisi sendiri.

Grass Rock telah merilis empat album, yakni Anak Rembulan (1990), Bulan Sabit (1992), Grass Rock (1994), Menembus Zaman (1999), dan satu single rock kemanusiaan "Prasangka".

Setelah ditinggal Dayan yang meninggal 1999, formasi Grass Rock tersisa Mando (keyboard), Edi Kemput (gitar), Yudhi (bas), dan Rere (drum).

Mendiang vokalis Dayan ternyata meninggalkan pesan untuk rekan-rekannya dalam grup rock Grass Rock. Ia berharap teman-teman bermusiknya dapat meneruskan perjalanan Grass Rock, yang dibentuk pada 1984 dan merilis album pertama pada 1990.

"Kami berharap Grass Rock bisa memberi pencerahan bagi industri musik Indonesia," kata Rere. (Ign Agung Nugroho)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com