"Kami lakuin itu, karena ada satu organisasi yang hubungin program itu, meminta penjelasan bahwa itu (Riana) bukan real satanic, bukan penyembah setan," tutur Bow menerangkan.
"Akhirnya Deddy menghubungi kami, 'gimana kalau dibongkar (identitas Riana)?' karena kalau misalnya enggak dijelasin, keselamatannya Riana sendiri yang terancam," sambungnya.
Baca juga: Ikut Audisi Americas Got Talent, The Sacred Riana Senang dan Gugup
4. Gunakan Mantra dalam Bahasa Jawa
The Sacred Riana kerap menggunakan mantra-mantra dalam setiap penampilannya. Selain bahasa latin, Riana juga memasukkan unsur Indonesia dengan menggunakan mantra bahasa Jawa.
"Sebelumnya itu kami pakai bahasa latin, ketika pakai bahasa latin banyak yang berfikir Kenapa enggak bawa unsur bahasa Indonesia. Karena Riana dari Indonesia, ya sudah mendingan sekalian aja dengan ide kreatif kami munculkan dengan membawa unsur Indonesia," lanjut Bow.
Mantra tersebut diucapkan Riana saat unjuk kebolehan dalam result show Asia's Got Talent 2.Itu adalah mantra untuk pemanggilan arwah dalam permainan boneka jailangkung.
"Yen siro teko, wenehene tondo, jadi (artinya) kalau mau datang berikan tanda," ungkap Bow.
"Mungkin kalau ada yang tinggal di daerah tahu permainan jelangkung, Itu adalah rapel yang dibacakan ketika bermain jailangkung," imbuhnya.
Baca juga: Jelang Asias Got Talent 3, The Sacred Riana Kebanjiran Pesan
5. Sudah Daftarkan Karakternya ke HaKi
Sejak kemunculannya tak bisa dipungkiri The Sacred Riana memiliki karakter yang kuat. Hal itu membuat tak sedikir orang yang ingin meniru karakter Riana.
Untuk mencegah plagiarisme, Bow Vernon mengatakan bahwa pihaknya sudah mendaftarkan karakter Riana ke Hak atas Kekayaan Intelektual (HaKI) Indonesia agar mendapat kekuatan hukum.
"Sebenarnya kalau duplicate (karakter Riana) sendiri kami ada batasan, karena image-nya Riana ini sudah kami daftarkan ke HaKI di sini," kata Bow saat ditemui bersama The Sacred Riana di kawasan Senayan, Jakarta Selatan, Selasa (3/7/2018).
Baca juga: The Sacred Riana Sudah Daftarkan Karakternya ke HaKI Indonesia
6. Kembali Berkompetisi di America's Got Talent
Setelah menjuarai Asia's Got Talent 2, Riana kembali berjuang dalam America's Got Talent. Usai menampilkan aksi sulapnya, Riana berhasil mendapatkan tiga dukungan dari keempat juri.
Kini Riana masih menunggu kepastian hasil dari penilaian tersebut.